• Jum. Mar 21st, 2025

Sleman,  Buletinsleman.Com

Majelis Taklim Perempuan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (MTP-IPHI) Kabupaten Sleman mengadakan kunjungan dan memberikan santunan ke Panti Asuhan Bina Remaja Donoharjo Ngaglik Sleman pada hari Selasa, 30 Juli 2024.

Panti asuhan ini merupakan tempat penampungan anak-anak difabel (anak berkebutuhan khusus) yang terdiri dari 35 anak dari berbagai daerah di Indonesia dengan 15 pengasuh. Rombongan dari MTP-IPHI yang dipimpin oleh Ibu Miatun Toyibah, SH selaku ketua MTP Kab. Sleman, diterima oleh Rina Anjani selaku Ketua Panti Asuhan Bina Remaja.

Dalam kesempatan ini, MTP-IPHI memberikan santunan berupa makan siang, sembako, dan uang tunai kepada anak-anak di panti asuhan tersebut yang merupakan wujud kepedulian MTP-IPHI terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak difabel yang memerlukan perhatian dan dukungan.

“Kami berharap bahwa santunan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan anak-anak di panti asuhan ini dan memberikan mereka kesempatan untuk tumbuh dan berkembang dengan baik,” tutur  Miatun Toyibah, SH.

Rina Anjani, Ketua Panti Asuhan Bina Remaja, mengucapkan terima kasih kepada MTP-IPHI atas kepedulian dan dukungan yang diberikan. “Kami sangat berterima kasih atas santunan yang diberikan oleh MTP-IPHI. Ini merupakan bentuk kepedulian yang sangat berarti bagi kami dan anak-anak di panti asuhan ini,” kata Rina Anjani.

Dengan kegiatan ini, MTP-IPHI Sleman berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kepedulian terhadap sesama. MTP-IPHI juga berharap dapat menjadi contoh bagi organisasi lainnya untuk melakukan kegiatan serupa dan memberikan dukungan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Hal ini senada dengan yang disampaikan Bupati Sleman Hj. Kustini  SP dalam kesempatan pengajian Muharram IPHI MTP Sleman di Rumah Dinas beberapa waktu lalu bahwa  keberadaan IPHI dan Majelis Taklim Perempuan (MTP) Kabupaten Sleman memiliki peran penting dalam mendukung upaya Pemerintah Kabupaten Sleman untuk meningkatkan kebersamaan dan persaudaraan diantara umat Islam dalam aktivitas sosial keagamaan, ekonomi, hingga pembentukan akhlak umat sebagai bentuk melestarikan nilai kemabruran haji.

Dalam kesempatan ini, MTP-IPHI juga mengajak masyarakat untuk peduli dan berpartisipasi dalam membantu anak-anak difabel dan masyarakat yang membutuhkan. Dengan demikian, diharapkan dapat tercipta masyarakat yang lebih peduli dan berempati terhadap sesama.

 1,633 total views,  3 views today

Tinggalkan Balasan