• Sel. Des 10th, 2024

Padukuhan Kendal Bangunkerto Turi, Berdayakan Wanita Tani Dan Pelihara Lingkungan

Turi, Buletinsleman.Com

Semangat gotong royong yang kental nampak di padukuhan Kendal pada Ahad 10 November 2024, hal ini nampak dalam berbagai kegiatan yang dilakukan warga RT 05/012 Kendal  yang melibatkan hampir seluruh unsur warga.

Untuk menghadapi musin hujan yang sudah mulai, terbukti dengan turun hujan yang cukup deras dalam beberapa hari terakhir, warga yang dikoordinir oleh dukuh setempat  Agus Dwi S, melakukan pembuatan saluran limpasan air  hujan guna mengendalikan limpasan air harapannya saluran limpasan ini, diharapkan air hujan dapat mengalir dengan baik dan tidak menggenangi pemukiman warga.

“dengan adanya saluran air hujan di musim hujan tiba, warga tidak khawatir akan genangan air,” tambah Agus.

Sementara itu ibu-ibu yang tergabung dalam KWT (Kelompok Wanita Tani) Migunani RT 005/012 Kendal yang diketuai Ayu P, tidak mau ketinggalan yakni dengan mengadakan kegiatan budidaya pertanian, perikanan, dan peternakan.

Harapannya kegiatan ini dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan keluarga. Hal ini Nampak dari antusias mereka saat melakukan menanam berbagai jenis sayuran dan tanaman obat, yakni dengan menggunakan lahan yang ada bisa menghasilkan makanan sehat untuk keluarga sekaligus jadi ajang silaturahmi antarwarga.

Di tengah kesibukan tersebut, suasana di lokasi kegiatan sangat hangat disela istirahat menikmati hidangan hasil olahan dari bahan-bahan lokal yang ditanam sendiri/

Dengan adanya kegiatan pembuatan saluran limpasan air dan aktivitas KWT Migunani, diharapkan warga lebih mandiri yang dibangun dengan semangat gotong royong dan kebersamaan yang positif dalam masyarakat.

 

 1,122 total views,  21 views today

Tinggalkan Balasan